Wednesday 19 November 2014

Berbagai Sifat Senyawa Turunan Alkana



Bermacam-nacam Sifat-sifat yang dimiliki dari Senyawa-senyawa Turunan Alkana

ALKOHOL
- Titik didih alkohol lebih tinggi dibanding eter karena memiliki ikatan hidrogen
- Mudah larut dalam air
- Bereaksi dengan logam Na menghasilkan natrium etanolat
- Dapat diesterifikasi dengan asam menghasilkan ester
- Oksidasi Alkohol Primer menghasilkan aldehid dan asam karboksilat
- Oksidasi Alkohol Sekunder menghasilkan. keton
- Mengalami reaksi dehidrasi
- Apabila Alkohol dipanaskan dengan asam kuat akan terbentuk alkena dan air
- Apabila bereaksi dengan hidrogen halida akan menghasilkan halo alkana dan air

ETER
- Mudah menguap dan mudah terbakar
- Titik didih rendah
- Sedikit larut dalam air
- Melarutkan senyawa-senyawa kovalen
- Bersifat anestetik
- Tidak reaktif
- Tidak dapat dioksidasi/direduksi/ dieleminasi
- Tidak dapat direaksikan dengan basa
- Dapat disubstitusikan dengan asam kuat

ALDEHID
- Merupakan senyawa polar
- Mudah larut dalam air
- Melarutkan senywa polar dan non polar
- Tidak memiliki ikatan hidrogen
- Titik didihnya relatif lebih tinggi
- Dapat mengadisi hidrogen menjadi alkohol primer
- Adisi aldehid dengan natriun bisulfit menghasilkan senywa padat dan sukar larut
- Adisi hidrogeb sianida, menghasiljab sianohidral

KETON
- Merupakan senyawa polar
- Larut dalam air
- Tidak memiliki ikatan hidrogen
- Titik didih relatif lebih tinggi
- Adisi dengan hidrogen, menghasilkan alkohol
- Adisi dengan HCN menghasilkab sianohidral

ASAM KARBOKSILAT
- Merupakan senyawa polar
- Titik didih tinggi
- Memiliki ikatan hidrogen
- Mengalami reaksi dengan logam, garam karbonat. basa alkali dan mengalami reaksi esterifikasi

ESTER
- Mudah menguap
- Sedikit larut dalam air
- Semakin besar massa molekul relatifnya, titik didih semakin tinggu
- Reaksi hidrolisis, terbentuk reaksi keseimbangan antara asam karboksilat dengan alkohol
- Hidrolisis dengan basa menghasilkan garam dan alkohol
- Reaksi dengan alkohol menghasilkan ester lain dan alkohol lain
- Dapat direduksi menghasilkan alkohol
- Bereaksi dengan pereaksi Grignard menghasilkan alkohol
posted from Bloggeroid
Facebook Twitter Google+

 
Back To Top